Ingin Berangkat Umroh? Cari Tahu Dulu Beda Umroh Plus dengan Umroh Lainnya

umroh plus

Melaksanakan ibadah umroh saat ini telah menjadi hal yang mudah untuk dilakukan karena sudah banyak biro travel yang khusus melayani perjalanan ibadah haji dan umroh. Selain itu, biro travel ini biasanya juga menyediakan beberapa pilihan paket perjalanan umroh yang bisa dipilih sesuai dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki.

Kebanyakan paket-paket perjalanan umroh tersebut bernama umroh plus, umroh eksklusif, umroh reguler, dan umroh ekonomis. Mayoritas calon jamaah umroh saat ini mau mengeluarkan biaya yang agak banyak untuk memilih paket umroh plus sebagai pilihan paket perjalanan umroh mereka.

Agar tidak bingung dengan pilihan paket perjalanan yang banyak, ada baiknya jika mencari tahu terlebih dahulu pengertian serta perbedaan tiap masing-masing paket perjalanan tersebut. Nah, berikut ini akan dijelaskan perbedaan-perbedaannya. Yuk, simak!

Contents

Umroh Plus

umroh plus

Umroh plus adalah sebuah rangkaian acara eksklusif yang disusun untuk melakukan perjalanan ibadah umroh, namun dalam paket ini tidak hanya menawarkan pelaksanaan ibadah umroh saja, tetapi juga menawarkan tambahan perjalanan wisata ke negara yang sudah direncanakan. Jadi, setelah menyelesaikan rangkaian kegiatan ibadah umroh, jamaah akan melanjutkan berwisata sesuai dengan negara yang dipilih.

Wisata yang ditawarkan dalam paket umroh plus tidak hanya sekadar berwisata saja, karena para jamaah akan diajak untuk mengunjungi negara dan tempat-tempat yang memiliki keistimewaan religi, seperti tempat-tempat yang berhubungan dengan sejarah perkembangan islam yang kuat, Dan negara-negara yang biasanya menjadi tujuan perjalanan ini adalah adalah negara Turki, Eropa, Dubai, dan negara Timur Tengah lainnya yang ada di dekat Tanah Suci.

Jika Anda berangkat umroh dengan menggunakan paket ini, maka harga yang dibayar tentu akan lebih mahal dari harga berangkat umroh dengan paket reguler, ini karena biro travel juga menarik biaya untuk penginapan di beberapa kota tempat singgah, akomodasi antar tempat yang dituju, biaya untuk makan malam, serta biaya untuk pemandu wisata yang dipakai.

Baca juga:  Biaya Umroh 2021

Selain itu, durasi perjalanan atau pelaksanaan umroh plus akan lebih lama dari pada umroh reguler, karena ditambah berjalan-jalan ke negara lain, jadi dalam paket umroh ini biasanya akan memakan waktu 9-10 hari atau 10-12 hari, tergantung dari jenis wisata dan negara yang ditambahkan.
Kesimpulannya, dalam umroh plus ini selain melaksanakan ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah SWT, jamaah juga akan mendapatkan kesempatan untuk melakukan wisata terutama para pengantin baru yang ingin berbulan madu.

Umroh Exclusive

umroh exclusive

Umroh Exclusive ini pada dasarnya sama saja dengan umroh plus yang memiliki tambahan berwisata ke negara-negara lain, pelayanan yang diberikan pun sama, biasanya yang membedakan hanya nama sebutan paket dalam biro travel yang berbeda. Misal dalam biro travel A, dinamakan program umroh exclusive plus, sedangkan di biro travel lain namanya hanya umroh plus saja.

Umroh Reguler

umroh reguler

Umroh reguler sebenarnya sama saja dnegan ibadah umroh biasa, di mana dalam umroh reguler ini, jamaah benar-benar hanya melakukan ibadah umroh saja dan melakukan ziarah ke beberapa tempat di Mekkah dan Madinah, tidak ada kunjungan ke negara lain. Tujuannya adalah agar jamaah bisa langsung melaksanakan ibadah umroh lalu kembali ke tanah air.

Jadi, umroh reguler ini memang merupakan perjalanan ibadah yang tujuannya memang langsung untuk melaksanakan ibadah umroh di Tanah Suci dan kegiatannya hanya berpusat di negara Arab Saudi saja, dan pada umumnya ibadah umroh reguler hanya membutuhkan waktu total hanya 9 hari, dihitung dari hari keberangkatan hingga kembali ke tanah air, serta waktu yang dialokasikan akan penuh pada tujuan beribadah.

Yang membedakan antara paket umroh plus dan paket umroh reguler adalah yang pertama dari segi biaya yang akan dikeluarkan, karena umroh reguler hanya dilakukan di daerah-daerah Arab Saudi saja maka biayanya pun bisa lebih murah dari pada umroh plus. Dan dengan biayanya yang berbeda, tentu saja fasilitas yang didapatkan pun akan jauh berbeda, di mana fasilitas yang ditawarkan umroh plus dengan biaya lebih mahal akan jauh lebih nyaman.

Baca juga:  Biaya Umroh Plus Turki

Biasanya pada umroh reguler memiliki kuota minimal jamaah yang harus terpenuhi terlebih dahulu agar bisa berangkat ke Tanah Suci, pada umumnya jika ada 25 orang yang mendaftar baru akan bisa diberangkatkan umroh. Hal ini juga menjadi perbedaan yang cukup jauh dibandingkan dengan umroh plus, yaitu adanya jumlah minimal peserta umroh untuk bisa berangkat.

Pada umroh plus sendiri, biasnaya tidak ada patokan jumlah minimal jamaah untuk baru bisa diberangkatkan sehingga biasanya jumlah kelompok kecil atau bahkan keluarga saja sudah memungkinkan untuk langsung berangkat.

Namun, dengan biaya dan fasilitas yang berbeda jauh, tidak membuat jamaah umroh reguler akan dianak tirikan atau bahkan ditelantarkan pada saat pelaksanaan umroh nanti. Karena pada dasarnya dari semua paket umroh yang ditawarkan, para jamaah sudah pasti akan diperlakukan dengan baik dan mendapat perlakuan yang sama terlepas dari paket perjalanan umroh apa yang dipilih.

Umroh Ekonomis

umroh ekonomis

Dan terakhir ada juga paket umroh ekonomis, di mana paket ini memiliki harga yang jauh lebih murah dibandingkan dengan umroh reguler. Walaupun harganya lebih murah, namun pada dasarnya umroh reguler dan umroh ekonomis sama saja, dari lama waktu perjalanannya juga sama-sama sekitar 9 hari, yang membedakan antara kedua paket tersebut adalah dari segi penginapan atau hotel yang akan ditempati.

Jika menggunakan umroh reguler, fasilitas yang akan diberikan adalah berupa penginapan hotel bintang empat, sedangkan untuk umroh ekonomis akan mendapat fasilitas penginapan hotel bintang tiga, dan selebihnya pelayanan lainnya akan sama saja antara kedua paket tersebut.

Tapi perlu diingat, bahwa penjelasan tentang perbedaan antara paket umroh reguler dan umroh ekonomis yang telah dipaparkan di atas tidak bisa dijadikan sebagai tolak ukur, karena fasilitas-fasilitas yang berbeda ini sebenarnya tergantung dari biro travel umroh yang digunakan. Karena, bisa saja dalam satu biro travel untuk umroh reguler dan umroh ekonomis akan mendapatkan fasilitas penginapan hotel yang sama, namun yang jadi membedakan adalah dari segi fasilitas pesawat yang diberikan.

Baca juga:  Biaya Umroh Vip

Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa sebenarnya setiap biro travel umroh pasti memiliki kebijakannya sendiri dalam menetapkan paket umroh yang ditawarkan, oleh karena itu sebagai calon jamaah ada baiknya jika benar-benar memahami terlebih dahulu tentang fasilitas apa yang akan didapat dari paket umroh yang akan dipilih.
Itu dia empat jenis paket umroh yang biasanya ditawarkan oleh biro travel perjalanan serta perbedaan dari umroh plus dan paket umroh lainnya. Jika memang memiliki rezeki lebih dan mampu membayar mahal, bisa menggunakan paket umroh plus, tetapi jika budget yang dimiliki terbatas, tidak perlu memaksakan ambil paket tersebut. Semoga penjelasan ini dapat bermanfaat, ya!

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!